Senin, 16 Juni 2014

Tips Merawat Jilbab




Tips merawat jilbab, siapa sih yang nggak bete kalau kita lagi pingin pake jilbab kesayangan eh ternyata jilbabnya kusut banget.Biar nggak bete,kenali jenis bahan jilbab dan perhatikan cara merawatnya.

Polyester
Biasanya,jilbab bahan ini lebih gampang perawatannya dan tidak luntur.Jilbab dari bahan polyester harus dicuci dengan tangan,boleh dijemur seperti biasa,dan boleh disetrika,pada jilbab bahan polyester biasanya disertakan cara-cara merawatnya.

Kali ini kita akan bahas bagaimana cara memakai dan merawat hijab praktis. Dengan sekian banyak koleksi hijab yang terus bertambah seiring perubahan mode, supaya tetap tampil keren, ada 3 hal yang boleh dilakukan dan 3 hal yang tak boleh dilakukan:
  1. Pilih bahan hijab yang ringan atau tidak terlalu tebal dan berat, seperti bahan twist atau Cerutti. Selain untuk kenyamanan, ini juga memberikan kemudahan dalam membentuk hijab menjadi beraneka ragam sesuai dengan kebutuhan dan juga selera.
  2. Pilih model yang sesuai dengan bentuk wajah dan acara yang hendak dihadiri. Sesuaikan  warna hijab yang dikenakan dengan busana, untuk memberi kesan cantik dan tak tampak berlebihan.
  3. Gunakanlah dalaman hijab berupa ciput atau bandana agar rambut tidak mudah keluar, juga untuk menghindari terlihatnya rambut akibat bahan hijab yang tembus pandang. Gunakan juga aksesoris hijab seperti bros atau lainnya untuk menambah keindahan.
Merawat dan memilih hijab sebetulnya tidak sulit, hanya saja karena kurang referensi, kadangkala penampilan malah jadi kurang menarik. Berikut 3 hal yang perlu dihindari
  1. Menggunakan model hijab yang rumit dan banyak aksesoris untuk pemakaian sehari-hari. Sebenarnya bukan tak boleh, namun hijab yang rumit akan lebih cocok dipakai ke pesta, ditambah aksesoris dan model yang unik dapat dijadikan pilihan dalam berhijab.
  2. Saat mencuci, jangan memeras jilbab.  Angkat hijab yang sudah dicuci tanpa diperas dan jemur di tempat yang teduh agar warna dan kelembutan bahan tidak memudar.
  3. Jangan memakai deterjen biasa untuk mencuci pakaian. Sebaiknya cuci hijab menggunakan shampoo. Caranya dengan mencelupkan hijab pada air yang telah diberi shampoo, biarkan beberapa saat, boleh dikucek sedikit jika ada kotoran menempel. Hindari menggunakan mesin cuci apalagi sampai dijemur dibawah terik matahari ya.

Nah, mudah2an tips tips ini bermanfaat buat sobat hijab !

2 komentar:

  1. Trims.. tips dan sarangnya sangat membantu sekali
    oya untuk kaos kaki muslimah saat ini kan banyak peminatnya ya?... tapi untuk bisa mendapatkannya dengan harga yang murah itu dimana ya tempatnya?..
    kalau ada yang tau bagi infonya dong?...

    BalasHapus
  2. Artikel mudah untuk dipahami dan sangat bermanfaat.
    Sambil baca artikel tips yang keren ini sy mau tanya untuk tips memilih kaos kaki wanita yang cantik seperti apa ya...

    BalasHapus